Jakarta 16 Januari 2014 Bertempat di Smiley Room Harris Hotel Kelapa Gading Jakarta, Advanced Training Certification untuk para pengguna Allen&Heath iLive ini digelar dalam suasanya serius tapi juga penuh canda. Gaya Alex Schloesser yg penuh canda dalam membagikan berbagai pengalaman serta pengetahuannya membuat suasana training menjadi sangat menyenangkan. 30 peserta yg telah memiliki Basic Certificate ini telah berdatangan sejak pukul 9 pagi dengan antusias terus mengikuti jalannya training sampai berakhir pada pukul 5 sore. Fokus training kali ini adalah penggunaan console iLive dengan DANTE dan ACE Card untuk FOH-Monitor-Broadcast. Alex menyadari bahwa banyak pengguna yg telah mengetahui secara mendalam fitur-fitur dalam iLive karena begitu banyaknya console iLive yg telah beredar di Tanah Air ini, namun khusus untuk penggunaan DANTE dan ACE masih ada yg belum begitu memahami sehingga tidak bisa memaksimalkan console iLive yang mereka miliki. Pada akhir Sesi, Alex memperagakan bagaimana melakukan live recording. Banyak dari peserta yg merasakan manfaat dari training seperti ini karena kali ini mereka mendengar langsung dari produk specialist yg didatangkan dari Pabrikan Allen&Heath. Alex juga berjanji akan lebih sering mengunjungi Indonesia untuk membawakan berbagai topic training seperti "Bagaimana Mereparasi iLive Anda Sendiri" dll dalam format gathering yang rencananya akan diadakan 3 bulan sekali. Gathering ini rencananya akan boleh diikuti oleh pemegang certificate dan peserta umum yg tertarik pada iLive. Kita tunggu gebrakan selanjutnya dari Allen&Heath dan Kairos Multi Jaya sebagai distributor di Indonesia.
Berikut Photo-photo dari keseruan acara ini.